Selasa, 15 November 2016

DUA HAMBA KEBANGGAAN ALLAH DUNIA AKHIRAT

DUA HAMBA KEBANGGAAN ALLAH DUNIA AKHIRAT

Nabi saw bersabda,  "Tuhan kita merasa kagum terhadap dua macam orang, Pertama orang yg bangun dari tikar (yg dibentangkan) dari selimut diantara keluarga dan kekasihnya untuk mengerjakan shalat malam, kemudian Allah azza wajalla berfirman, “Wahai Malaikatku, lihatlah pada hambaKu yg bangun dari tempat tidur dan tikarnya diantara kekasih dan keluarganya untuk shalatnya, untuk mengharapkan sesuatu (pahala) dari sisiKu dan belas kasihanKu.
Kedua , orang yg berperang dijalan allah, para sahabatnya terkalahkan dan ia mengetahui apa yg harus dilakukan dg kekalahan tersebut (yaitu harus maju) dan tidak akan mendapat pahala jika pulang, kemudian ia kembali sampai darahnya ditumpahkan(terbunuh), kemudian Allah berfirman kepada Malaikat-Nya “Lihatlah pada hambaKu yg kembali unutk mengharapkan sesuatu dari sisiKu dan belas kasihan dariKu sampai darahnya tertumpah (terbunuh)" (HR Ahmad, Abu Ya’la, ath Thabrani dan Ibn Hiban).
Selamat menikmati indahnya sholat malam sahabat sholehku.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar